Jelajah Kota

6 Wisata Bahari Sumenep, Aesthetic untuk Liburan!

6 Wisata Bahari Sumenep, Aesthetic untuk Liburan!

Sumenep adalah Kabupaten andalan dari Pulau Madura untuk menarik wisatawan. Hal ini karena kabupaten berjuluk Bumi Sumekar ini memiliki beragam koleksi Wisata Bahari Sumenep yang aesthetic. Oleh karena itu banyak wisatawan yang kesini untuk healing.

Nah, bagi kamu yang punya rencana untuk berlibur ke Kabupaten Sumenep, berikut ini ada 6 tempat rekomendasi wisata bahari yang wajib dikunjungi. Yuk, simak bareng-bareng daftar wisata tersebut:

1. Gili Iyang

“Spot Oksigen Terbaik Kedua di Dunia” itulah julukan yang kerap disematkan kepada Pulau Gili Iyang. Julukan itu datang karena pulau ini diklaim memiliki kandungan oksigen dengan kadar 34%. Oleh karena itu udara disini sejuk dan cocok untuk healing.

Kadar oksigen tersebut ada karena Pulau Gili Iyang masih sangat jarang dikunjungi wisatawan atau masyarakat. Kendaraan bermotor di wilayah ini juga sangat sedikit, tidak heran jika pada akhirnya Gili Iyang kaya akan oksigen.

Lokasinya berjarak kurang lebih 30 menit dari Pulau Madura. Uniknya di dalam pulau ini terdapat Pantai Ropet yang membuat kamu dapat menikmati udara segar dari pinggir pantai. Sajian pemandangan sunset di sore hari juga siap membuat kamu terpesona.

Lanskap utama dari Pantai Ropet bukan berupa hamparan pasir khas pantai,  namun dikelilingi oleh terumbu karang. Nah, terumbu karang dari Pantai Ropet ini sering dijadikan tempat bersantai sekaligus berburu foto yang instagramable.

Lokasi: Ds. Dungkek, Kec. Dungkek, Kab. Sumenep, Madura.
Harga Tiket Masuk: –
Jam Buka: 24 Jam

Wisata Bahari Sumenep yang memiliki pesona terbaik, salah satunya di Gili Labak.

2. Wisata Bahari Sumenep: Gili Labak

Saat Pemerintah Kabupaten Sumenep mempromosikan agenda “Visit Sumenep 2018”. Gili Labak menjadi destinasi yang banyak membuat orang tertarik.  Penyebabnya adalah wisata ini memiliki keindahan alam luar biasa namun belum terekspos.

Gili Labak adalah sebuah pulau yang berisikan hamparan pantai dengan pasir putih. Areanya memang tak terlalu luas namun di sepanjang pantai ini dikelilingi oleh lautan jernih berwarna biru tosca.

Terlebih jika wisatawan datang ke area ini pada waktu sunrise atau sunset. Dijamin perpaduan panorama sekitar serta sinar matahari ketika terbit atau tenggelam akan membuat kamu terpesona.

Agar liburan kamu semakin seru, pengelola Gili Labak juga menyediakan berbagai macam atraksi seperti ATV dan naik perahu juga lho! Jangan lupa untuk mengabadikan panorama aesthetic di Gili Labak pada feed sosial media kamu ya!

Lokasi: Kec. Talango, Kab. Sumenep, Madura, Jawa Timur
Harga Tiket Masuk: Gratis
Jam Buka: 24 Jam

BACA JUGA: WISATA PANTAI SITUBONDO, SOLUSI BUAT HEALING!

3. Pantai Slopeng

Kabupaten Sumenep juga memiliki Pantai Slopeng yang bisa menjadi opsi menarik bagi kamu yang sedang melancong ke Sumenep. Ada berbagai pesona panorama khas pantai yang akan membuat kamu betah bersantai disini.

Aktivitas favorit dari para pengunjung adalah melakukan renang di tepian pantai. Hal ini karena arus ombak di Pantai Slopeng sangat tenang dengan kedalaman yang sedang. Jika datang bersama keluarga, ada tempat persewaan pelampung juga di sini.

Daya tarik dari Pantai Slopeng tidak berhenti di situ saja. Jika kamu butuh aktivitas tambahan, tersedia wahana untuk berkuda. Nantinya kamu akan dibawa mengelilingi pantai sambil berkuda.

Butuh tempat foto yang instagramable? Ada bukit pasir yang dikelilingi oleh pohon Cemara Udang yang akan menyajikan foto dengan pemandangan yang unik.

Lokasi: Ds. Sama’an, Kec. Dasuk, Kab. Sumenep, Madura.
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000
Jam Buka: 24 Jam

Seorang wisatawan yang sedang bersantai di kawasan Gili Genting.

4. Wisata Bahari Sumenep: Gili Genting

Gili Genting adalah sebuah pulau yang juga tak boleh kamu lewatkan saat berkunjung ke Kabupaten Sumenep. Ada banyak panorama yang akan membuat kamu dapat melepaskan semua penat dengan berlibur.

Pertama, ada deretan pantai yang tersaji dan berjejer di Gili Genting. Setiap pantai airnya berwarna biru kehijauan yang menandakan jika tempat itu sangat bersih.  Terlebih lagi pada setiap pantai dipenuhi dengan hamparan pasir putih yang cukup luas.

Situasi di pulau Gili Genting akan semakin ramai ketika pagi dan sore hari dimana pada waktu itu akan ada fenomena matahari terbit dan tenggelam. Banyak pengunjung yang nantinya akan mengabadikan momen indah ini dibalik lensa mereka.

Lokasi: Ds. Bringsang, Kec. Gili Genting, Kab. Sumenep, Madura
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000
Jam Buka: 24 Jam

BACA JUGA: INGIN KUNJUNGI GRESIK? INI TEMPAT WISATA GRESIK TERBAIK!

5. Bukit Tinggi Daramista

Bukit Tinggi Daramsita adalah tempat wisata yang terhitung masih baru di Kabupaten Sumenep karena baru dibuka pada tahun 2019. Kehadiranya seakan membawa warna baru bagi wisata Sumenep yang sebelumnya didominasi pantai dan pulau.

Seperti objek wisata bukit pada umumnya, kamu akan diajak menikmati pemandangan Kabupaten Sumenep dari ketinggian. Pada saat sore hari, Bukit Tinggi Daramista kerap dijadikan tempat nongkrong para anak muda.

Bagi kamu yang gemar berburu spot foto Instagramable, disini tersedia rumah pohon kecil yang letaknya di ujung bukit. Alhasil, ketika mengambil foto disini akan nampak background panorama langit yang aesthetic.

Lokasi: Jln. Bringsang, Kec. Giligenting, Kab. Sumenep, Madura
Harga Tiket Masuk: Rp 15.000
Jam Buka: 24 Jam

Ingat dengan OYO Hotel, yang menjadi sahabat kamu ketika liburan & staycation!

6. Wisata Bahari Sumenep: Pulau Sapeken

Hobi berpetualang di kawasan wisata bahari? Kabupaten Sumenep punya kawasan wisata Pulau Sapeken yang nyaris seluruh areanya dipenuhi terumbu karang. Letaknya berada di kawasan terluar Pulau Madura sehingga masih jarang terjamah wisatawan. Pulau Sapekenmemiliki area yang cukup luas dan total di tempat ini ada 5 area pantai. Berikut daftar pantai yang tersedia di Pulau Sapeken:

  • Bajo Pulau Sapeken
  • Pantai Saebus
  • Wisata Pantai Saur
  • Sitabok
  • Karangnongko

Nah, aktivitas utama yang dapat kamu lakukan pada setiap pantai tersebut adalah melakukan snorkeling. Sangat menyenangkan bukan snorkeling di tempat yang nyaris semua karena dipenuhi dengan terumbu karang?

Ketika sudah masuk waktu senja, kamu dapat menepi sambil menikmati pemandangan matahari tenggelam. Warna sinar yang berpadu dengan air pantai yang jernih menghasilkan pemandangan yang indah. 

Lokasi: Ds. Sapeken, Kab. Sumenep, Madura.
Harga Tiket Masuk: –
Jam Buka: 24 Jam

kurniawan

Recent Posts

Jargon Corporate Gen Z Wajib Tahu! Istilah Viral Dunia Kerja 2025 Biar Tahun Depan Lebih Slay!

Masuk dunia kerja di 2025 rasanya bukan cuma soal skill dan CV. Ada satu “bahasa…

3 weeks ago

Lagu Viral di TikTok Sepanjang Tahun 2025: Muncul Melulu di FYP. Ajak Sahabat untuk Rayakan dan Nostalgia Joget TikTok 2025 di OYO

Tahun 2025 bakal dikenang sebagai tahun musik viral TikTok yang tak hanya muncul di FYP kita setiap hari… tapi…

3 weeks ago

Tahun Baru di Berbagai Negara: Tradisi Unik, Makna Budaya, dan Cara Mengucapkannya, Plus Versi Paling Relate buat Keluarga, Bos, & Mantan

Pergantian tahun selalu identik dengan resolusi, harapan baru, dan keinginan untuk memulai ulang. Tapi di…

4 weeks ago

Shio Kuda di 2026: Energi Baru, Jalan Terus, dan Tren Wisata yang Bakal Naik Daun

Tahun 2026, diprediksi jadi tahun yang dinamis, cepat dan penuh pergerakan. Menurut astrologi Tionghia, energi…

4 weeks ago

Dari Spotify Wrapped sampai Gojek Spending Wrapped: Ini Destinasi Viral TikTok 2025 yang Paling Banyak Dikunjungi

Tahun 2025 adalah tahunnya rekap hidup.Spotify Wrapped merangkum lagu yang menemani hari-hari kita.Grab dan Gojek Spending Wrapped menunjukkan ke mana uang paling sering “pergi…

4 weeks ago

Liburan Akhir Tahun 2025: Destinasi di Indonesia yang Terlihat Seperti Dunia Studio Ghibli

Pernah lihat foto atau video dengan caption, “ini bukan AI, ini beneran di Indonesia”? Di 2025, tren Studio Ghibli AI bikin banyak orang jatuh cinta pada visual alam yang lembut, hangat, dan terasa seperti dunia animasi. Tapi semakin banyak juga yang sadar satu hal penting:  Indonesia sebenarnya sudah seperti dunia Ghibli—tanpa filter.  Liburan akhir…

1 month ago